Teknik passing bola volley

A.PASING
Teknik pasing ini dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu :
a.Passing bawah
 Cara-cara melakukan pasing bawah
·Pemain melakukan sikap siap.
·Kedua tangan rapat dan dijulurkan lurus kedepan, kedua lengan membuat sudut 45º dengan badan.
·Sikap tubuh semakin merendah dengan menurunkan sudut lutut  dari 135º menjadi 45º.
·Tungkai mulai dijulurkan keatas agak kedepan, bola mengenai lengan bawah yang terjulur lurus. Tungkai dijulurkan sampai berjingkat dan tangan tidak boleh melewati bahu.
·Kembali kepada sikap siap.

Beberapa kesalahan yang sering terjadi saat melakukan passing bawah dalam bolavoli antara lain:
·Ketika menerima bola lengan terlalu tinggi, kemudian lanjutan lengan berada di atas bahu.
·Tubuh terlalu rendah karena pinggang ditekuk sehingga operan terlalu rendah dan kencang. Seharusnya yang ditekuk adalah lutut.
·Lengan terpisah sesaat, sebelum, pada saat, atau sesaat sesudah menerima bola.
·Bola mendarat di lengan daerah siku.

b.Pasing atas
Cara melakukan pasing atas:
·Pemain melakukan sikap siap.
·Badan dijulurkan keatas dengan meluruskan tungkai, bersamaan dengan menjulurkan kedua tangan keatas, sikap jari seperti hendak merangkum bola.
·Tungkai ditekuk kembali sampai lutut membuat sudut 135º, posisi lengan ditekuk didepan muka diatas kening dan bola disentuh oleh ujung jari² tangan.
·Tungkai dijulurkan kembali sampai berjingkat dan  bola dilambungkan kedepan atas dengan jari dan bantuan lengan yang digerakkan sampai lurus keatas.
·Kembali kepada sikap siap

Beberapa kesalahan yang sering terjadi saat melakukan passing atas dalam bolavoli antara lain:
·Perkenaan bola kurang tepat dengan kedua tangan
·Posisi kedua tangan tidak berada disepan muka diatas kening
·Kaki tidak mengeper

Posting Komentar